Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Dua Rumah Warga Desa Tanjung Pecinan Rusak Ditimpa Pohon

SITUBONDO - Dua rumah warga Desa Tanjung Pecinan rusak ditimpa pohon. Lagi-lagi kejadian rumah warga yang rusak tertimpa pohon akibat hujan dan disertai angin kencang di wilayah Kec. Mangaran. Selasa (18/01/2022)

Batuud Koramil 0823/04 Mangaran Serma Sukardi turunkan anggotanya untuk kerja bakti yang bertempat di Dusun Karang Gedang RT. 001 RW. 006 dan Dusun Karang Anyar RT. 001 RW. 011 Desa Tanjung Pecinan, Kec. Mangaran Kab. Situbondo. Pemotongan terhadap 3 pohon tumbang pohon kelapa, pohon sukun dan pohon palembang. Tumbangnya pohon ini yang diakibatkan hujan yang disertai angin kencang menimpa 2 rumah warga, milik Ibu Arina (70) alamat Kp. Karang Gedang RT. 001 RW. 006 dan yang kedua rumah milik Bapak Budiono (51) Alamat Kp. Karang Anyar RT. 001 RW. 011 Desa Tanjung Pecinan. 

Dari keterangan yang disampaikan oleh Babinsa setempat Serma Saifuddin dan Serda Herman bahwa cuaca buruk terjadi di wilayah Kabupaten Situbondo yang mengakibatkan terjadinya hujan deras dengan disertai angin kencang sekitar pukul 21.14 WIB sehingga banyak pohon tumbang dan sebagian ada yang menimpa rumah warga.

Kami selaku Babinsa gerak cepat bersana anggota Pusdalops BPBD, Anggota Koramil 0823/04 Mangaran, Anggota Polsek Mangaran dan warga sekitar bahu membahu berupaya memotong batang pohon yang tumbang dengan menggunakan gergaji mesin (Chain Saw) serta peralatan lainnya dan mengevakuasi batang pohon tersebut hingga selesai.

Selain anggota BPBD, kami Babinsa juga menghimbau kepada masyarakat agar lebih waspada lagi menghadapi cuaca yang ekstrim akhir-akhir ini.
(Pen/23)

Posting Komentar

0 Komentar