Hot Posts

6/recent/ticker-posts

85 Orang Calon Penumpang Kapal Diperiksa Ketat Satgas Gabungan Koramil 0823/09 Jangkar

SITUBONDO - 85 Orang Calon Penumpang Kapal KMP. SATYA KENCAMA Diperiksa Ketat Satgas Gabungan Koramil 0823/09 Jangkar di Pelabuhan Jangkar, Kec. Jangkar, Kab. Situbondo. Minggu (13/02/2022).

Angota Koramil 0823/09 Jangkar Serda Toijo sampaikan bahwa hari ini bertempat di Pelabuhan Jangkar telah dilaksanakan kegiatan pemeriksaan surat Swab Antigen kepada seluruh calon penumpang KMP. SATYA KENCANA tujuan Pulau Sepudi - Kalianget yang akan diberangkatkan dari Pelabuhan Jangkar oleh Tim Satgas Covid-19 Kec. Jangkar. 

Pemeriksaan dilaksanakan di pintu masuk Pelabuhan Jangkar oleh tim gabungan diantaranya Anggota Koramil 0823/09 Jangkar, Polsek Jangkar Aipda Sarjono, Kamla Kopka Supardi beserta 1 Anggota, Polair Bripka M.Rofik beserta, Syahbandar Bpk. Fauzan beserta 2 orang anggota, UPP PPR Banyuwangi Bpk. Tri Wahyono bersama 1 personil, BPTD XI Jatim Bpk. Faiz beserta 2 personil, KKP 1 Bpk. Syarif dan DDU Bpk. Lutfi beserta 3 orang.

Toijo juga sebutkan dari hasil pemeriksaan terhadap penumpang KMP. SATYA KENCANA sesuai manifest sejumlah 85 orang dan sudah membawa surat Swab Antigen dari daerah asal dengan hasil Negatif (-).

Kegiatan ini rutin dilaksanakan di Pelabuhan Jangkar untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 Omicron. Dengan harapan dengan adanya pemeriksaan yang ketat bisa mencegah dan memutus mata rantai virus tersebut.
(Pen/23) 

Posting Komentar

0 Komentar