Bertempat di Masjid Nurul Huda Dusun Curah Saleh 1 Desa Sletreng Kec. Kapongan Kab. Situbondo telah dilaksanakan Safari Shalat Tarawih dalam rangka memperingati bulan Suci Ramadhan 1443 H Tahun 2022 M, diikuti kurang lebih 120 orang sebagai penanggungjawab Dandim 0823 Situbondo (Letkol Inf. Neggy Kuntagina, S.I.P.).
Kegiatan dihadiri dalam kegiatan antara lain, Kasdim 0823 Situbondo (Mayor Inf Sampak, S.Ag), Pasiter Kodim 0823 Situbondo (Kapten Inf Hadi Sudjipto), Danramil 0823/01 Kota (Kapten Chb Nasikin), Danramil 0823/02 Panji (Kapten Inf M. Rohman), Danramil 0823/03 Kapongan (Kapten Inf Agus Al amin), Kapolsek Kapongan diwakili Kanit Binmas Aiptu Hariyanto, Danunit Kodim 0823 Situbondo (Letda Inf Agus Riyadi), Petugas Polkes 05.09.19 Situbondo DPP Peltu Bayu Andi Asmara, Camat Kapongan (H. Abdul Kadir), Kades desa Sletreng Bpk Taufik, Pengurus Takmir Masjid Nurul Huda, Imam Sholat (Ustad Musofa), Anggota Koramil 0823/03 Kapongan serta Jamaah sholat isya dan tarawih.
Dalam melaksanaan sholat Isya' dan Tarawih berjamaah bertindak selaku imam sholat Ustad Mustofa. Adapun sambutan Ketua Takmir masjid, ustad Basid, yang intinya, "Kita panjatkan puji syukur alhamdulillah kita semua dapat melaksanakan sholat Isya dan tarawih di Masjid Nurul Huda. Ucapan terima kasih atas kehadirannya dari Kodim di Masjid Nurul Huda desa Sletreng. Ia juga menghimbau kepada seluruh jamaah selesai sholat taraweh bagi yang belum melaksanakan vaksinasi dosis 2 dan 3 (Booster) segera melaksanakan vaksinasi di halaman Masjid Nurul Huda". Pesannya
Lanjut sambutan Kasdim 0823 Situbondo (Mayor Inf Sampak S.Ag), yang intinya beliau sampaikan permohonan maaf Dandim 0823 Situbondo tidak bisa hadir ditempat ini dikarenakan melaksanakan tugas mendadak sehingga beliau memerintahkan saya untuk mewakili.
Kita semua menjalankan ibadah shalat Tarawih berjamaah akan menyambung tali silaturahmi dengan tetangga dan saudara sesama muslim, menjalin silaturahmi dan ukhuwah islamiyah tetap terjaga.
Kita hidup di negara yang kita cintai ini yaitu negara Indonesia, ada UUD 45, Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI Harga Mati dan undang undang yang lain cukup untuk membentengi kehidupan kita sehari-hari sehingga kita bisa hidup berdampingan, hidup rukun dan saling menghormati.
Sekarang masih dalam situasi pandemi dan menghadapi endemi untuk itu agar seluruh jamaah melaksanakan vaksinasi bagi yang belum sehingga tubuh kita mempunyai kekebalan untuk melawan virus yang menyerang tubuh kita.
Menghimbau kepada seluruh jamaah untuk disiplin protokol kesehatan agar terhindar dari pandemi covid 19. Dilanjutkan penyerahan cinderamata oleh Kasdim 0823 kepada takmir masjid Nurul Huda.
Diselenggarakan Safari Safari Shalat Tarawih di bulan Suci Ramadhan 1443 H, untuk memberikan himbauan kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat agar ikut membantu memberikan sosialisasi kepada seluruh masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi dosis 2 dan booster agar masyarakat mempunyai kekebalan kelompok (herd immunity), serta mematuhi protokol kesehatan sehingga pertumbuhan ekonomi membaik. (Sjt/Pen)
0 Komentar