Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Anggota Koramil 0823/06 Kendit Bersama Forpimka Gelar Penyemprotan Disinfektan Antisipasi PMK Pada Hewan Ternak

SITUBONDO - Anggota Koramil 0823/06 Kendit bersama Forpimka melaksanakan penyemprotan Disinfektan antisipasi penyakit PMK pada hewan ternak warganya. Rabu (8/6/2022).

Babinsan Koramil 0823/06 Kendit Serda Anto Cahyadi mengatakan bahwa "telah ditemukan indikasi penyakit PMK sejumlah 16 ekor dari 29 ekor ternak Sapi di Kandang hewan milik Bpk Prio Sigit KP. Karang Polo Rt.2/1 milik warga Desa Balung Kec. Kendit Situbondo", ucapnya.

Serda Anto menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dihadiri oleh Tim Puskeswan Wilayah Kendit, Panarukan dan Situbondo. Dokter Hewan Drh Melati ( Koordinator Puskeswan Panarukan). Mantri Hewan Wilayah Kendit MA. Ridho beserta Kristian Agung Wardana dan Deky serta Satpol PP Kecamatan (Bapak Budi)", ujarnya.

Serda Anto melanjutkan bahwa "berdasarkan hasil Survei dan Pengecekan yang dilakukan pada Hari Selasa Tanggal 07 Juni 2022 oleh Forpimka Kec.Kendit bersama Petugas Medis, Maka Pada Hari Rabu tanggal 08 Juni 2022, Petugas melakukan Penyemprotan Desinfektan Untuk Hewan Ternak ( Sapi ) yang terindikasi Terjangkit Virus Penyakit Mulut dan Kuku. Selanjutnya akan dilakukan Pemantauan Lebih lanjut beberapa Hari Kedepan", pungkasnya. (Jyd/Pen) 

Posting Komentar

0 Komentar