Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Anggota Koramil 0823/04 Mangaran Bersama Satgas Kesehatan Laksanakan Sosialisasi Pencegahan PMK Pada Hewan Ternak

SITUBONDO - Anggota Koramil 0823/04 Mangaran bersama anggota Puskeswan laksanakan sosialisasi antisipasi cegah adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak diwilayahnya. Senin (04/7/2022)

Kegiatan sosialisasi bertempat di Kandang Sapi milik Bapak Marsuto, alamat RT.001 /RW.011, Dsn karang Malang DS Tribungan kecamatan Mangaran Kab. Situbondo, 

Babinsa Koramil 0823/04 Desa Tribungan sertu Sobari mengatakan bahwa "pelaksanaan tersebut dihadiri oleh Warga pemilik sapi, bapak Marsuto dan bapak Samiun dan Mantri hewan kecamatan Mangaran Bapak Irfan,"bebernya.

Lebih lanjut Sertu Sobari mengatakan bahwa Kondisi hewan mengalami demam tinggi, Muncul air liur berlebihan. Terdapat luka lepuh di rongga mulut atau pada lidah. Hewan ternak tidak mau makan, nafas terlalu cepat/ Hipersalifasi dan Abortus. Kemudian Hasil dari kegiatan ini adalah kondisi hewan ternak sapi dalam kondisi sehat dan tidak ada indikasi adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak yang bersangkutan,"ungkapnya.

Dilaksanakannya kegiatan sosialisasi ini adalah sebagai langkah upaya penanggulangan/pencegahan penyakit menular Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak (Sapi) khususnya milik warga yang berada di wilayah Mangaran khususnya dan Kab. Situbondo pada umumnya,"ujar Babinsa Desa Tribungan. (Jyd/Pen) 

Posting Komentar

0 Komentar