Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Peringati HUT ke-77 RI, Babinsa Koramil 0823/17 Banyuglugur Hadiri Kegiatan Lomba Agustusan

SITUBONDO - Lomba tingkat Paud/TK se-Kecamatan Banyuglugur dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tahun 2022 bertempat di halaman kantor Kecamatan Banyuglugur. Sabtu (13-08-2022)

Hadir dalam acara tersebut Sekcam Banyuglugur Bpk Budiono, Penilik dan PNF kec Banyuglugur bapak Drs Abdul Kifli, Babinsa Banyuglugur Sertu Tamrin dan Kepala sekolah dan guru Paud / Tk sekecamatan Banyuglugur.

Babinsa Banyuglugur Sertu Tamrin yang hadir dalam kegiatan katakan, Tujuan dari kegiatan untuk menanamkan nilai-nilai patriotisme serta cinta tanah air sejak dini kepada siswa-siswi Paud dan TK di Kecamatan Banyuglugur.

Menumbuhkan semangat kekompakan jiwa korsa dalam mewujudkan sesuatu pencapaian yang positif. Mengajarkan semangat berkompetisi yang aktif dan positif dalam setiap kegiatan. (Sjt/Pen23) 

Posting Komentar

0 Komentar