Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H Tahun 2022, Personel Kodim 0823/Situbondo Lakukan Doa Bersama

SITUBONDO - Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H tahun 2022 personel Kodim 0823/Situbondo lakukan do'a bersama. Selasa (02/8/2022).

Pelaksanaan do'a bersama yang diikuti oleh 50 orang bertempat di musholla (Al Ikhlas) Kodim 0823/Situbondo Jl. PB. Sudirman No. 32 Kel. Patokan, Kec. Situbondo, Kab. Situbondo dengan tema "Momentum Memaknai Hidup Dengan Semangat Hijrah".

Kegiatan acara do'a bersama juga dihadiri oleh Kasdim 0823/Situbondo, Mayor Inf Sampak, S.Ag. Pasiter Kodim 0823/Situbondo Kapten Inf Hadi Sutjipto, Pasi Intel Kodim 0823/Situbondo, Lettu Kav Suyitno, Pasi Pers Kodim 0823/Situbondo Lettu Cba Suwindi dan Unit Intel Kodim 0823/Situbondo serta Bintara, Tamtama, PNS Kodim 0823/Situbondo.

Pada kesempatan itu Kepala Staf Kodim 0823/Situbondo menjelaskan bahwa kegiatan doa bersama yang dilaksanakan merupakan bagian dari renungan, refleksi maupun evaluasi diri pribadi dan keluarga, berkaitan dengan berbagai hal yang telah kita lakukan selama ini dan untuk memohon kepada Allah SWT. agar selalu diberikan kemudahan dan keberhasilan dalam menjalankan tugas serta kegiatan ini juga merupakan momentum untuk introspeksi diri agar kita bisa berbuat lebih baik lagi," ujar Mayor Inf Sampak, S.Ag. (Kasdim 0823 Situbondo). (Jyd/Pen) 

Posting Komentar

0 Komentar