Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/12 Suboh Pantau Langsung Penyaluran BLT-DD Tahun 2022 Desa Ketah

SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/12 Suboh pantau langsung penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 7, 8 dan tahap 9 atau Bulan Juli, Agustus dan September tahun 2022 di balai Desa Ketah Kec. Suboh. Jum'at (30/9/2022)

Babinsa Desa Ketah Serda Zaenudin dalam keterangannya menjelasakn bahwa kegiatan penyaluran BLT-DD tahun 2022 dihadiri oleh diantaranya Ibu Anik utari (Kasi ekbang Suboh) beserta staf kecamatan, Aipda Nanang (Bhabinkamtibmas Polsek Suboh), Ibu Anik yanuarita (Kepala Desa Ketah beserta perangkat desa, Masyarakat penerima Bantuan Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 7, 8 dan 9 tahun 2022.

Tujuan diselenggarakannya penyaluran Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT-DD) Bulan Juli,Agustus dan bulan September tahun anggaran 2022 di kantor Desa Ketah yaitu dalam rangka membantu masyarakat miskin yang rentan terhadap ekonomi dan kesehatan warga masyarakat Desa Ketah Kec.Suboh dengan bantuan sebesar Rp. 300.000 ( Tiga Ratus Ribu Rupiah) / bulan. Dalam pencairan bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD) Bulan Juli,Agustus dan bulan September tahun anggaran 2022 di Desa Ketah Kec.Suboh Kab.Situbondo tepat sasaran dan tidak ditemukan adanya protes dari masyarakat yang tidak menerima Bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD)," tutup Serda Zaenudin Babinsa Koramil 0823/12 Suboh.
(Jyd/Pen23) 

Posting Komentar

0 Komentar