Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Danramil 0823/05 Panarukan Pantau Langsung Rapat Pleno Penetapan dan Pengundian Nomor Urut Calon Kepala Desa Kilensari

SITUBONDO - Danramil 0823/05 Panarukan pantau langsung Rapat Pleno penetapan Calon Kepala Desa dan pengundian nomor urut Calon Kepala Desa Kilensari Kec. Panarukan Kab. Situbondo. Sabtu (17/09/2022) 

Bertempat di Pendopo kantor Desa Kilensari Kec. Panarukan Kab.Situbondo, telah dilaksanakan kegiatan Rapat Pleno Penetapan Calon Kepala Desa Dan Pengundian Nomor Urut Calon Kepala Desa Kilensari, yang diikuti oleh sekitar 50 orang dengan penanggung jawab kegiatan Bapak Pengki Sukito.

Danramil 0823/05 Panarukan, Kapten Arh Margoto yang ikut menghadiri acara tersebut menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dihadiri oleh antara lain Camat Panarukan (Ir. Adi Supriyadi, M.T) beserta Kasi pemerintahan, Kapolsek Panarukan (AKP Effendy Nawawi, S.H), Kasi Bina Aparatur Pemerintahan Desa DPMD Kab. Situbondo (Karel Ubaedillah, S.Km), Kasi Linmas Satpol PP Kab. Situbondo (Ahmad Sukron, S.E), Ketua BPD Desa Kilensari (Sdr. Saiful, Babinsa Kilensari (Serda Mattalim), Babinkamtibmas Desa Kilensari (Bripka Jaya Mahendra), Ketua Panitia Pilkades Kilensari (Sdr. Pengki Sukito) beserta anggota, Perangkat Desa Kilensari, Pendamping Calon Kades Kilensari serta Calon kepala Desa Kilensari antara lain Sdr. Sugiono, (No. Urut 1), Sdr. Heriyanto, (No. Urut 2), Sdr. Budi Hariyanto, (No. Urut 3), Sdr. Hasan Haji, (No. Urut 4) dan Sdr. Suningwar, (No. Urut 5).

Pada rangkaian kegiatan tersebut Danramil 0823/05 Panarukan (Kapten Arh Margoto) dalam sambutannya mengatakan "saya mengharap demi kelancaran Pilkades mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama proses jalannya tahapan Pilkades yang kondusif sesuai peraturan perundang undangan tentang Pilkades, perbedaan pendapat adalah wajar dalam demokrasi untuk mendapatkan yang terbaik dengan harapan membawa amanah dan kesejahteraan bagi masyarakat. Dalam pemilihan kepala Desa ini tentunya ada yang menang dan juga ada yang kalah oleh karena itu Kepada kelima Calon Kades agar legowo dengan hasil akhir nantinya, serta para calon harus siap menang dan juga harus siap Kalah," ujarnya.

Danramil 0823/05 juga menambahkan bahwa "kegiatan ini adalah bagian dari salah satu tahapan dalam pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2022 dan kelima calon dinyatakan lolos dan siap maju dalam Pilkades Desa Kilensari Kec. Panarukan," pungkas Kapten Arh Margoto.
(Jyd/Pen23) 

Posting Komentar

0 Komentar