Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/02 Panji Sigap Bantu Evakuasi Puing-puing Rumah Warga Akibat Kebakaran

SITUBONDO - Telah terjadi kebakaran rumah milik bapak Aknawi 50 th Jalan Gunung Arjuna RT.04 RW.13 Kel. Mimbaan Kec. Panji Kab. Situbondo. Sabtu (05/11/2022) 

Menurut keterangan yang dihimpun oleh anggota Koramil 0823-02 Panji (Babinsa setempat Sertu Marzen Taher) bahwa," Sekira pukul 04.30 WIB Istri pemilik rumah berangkat ke Pabrik Salem Landangan Kapongan untuk bekerja dan pada pukul 07.00 wib dan pemilik rumah bapak Aknawi (korban) berangkat kerja sebagai buruh bangunan di Desa Curah Jeru. Api terlihat pertama kali oleh tetangganya yang kemudian berteriak meminta pertolongan warga lain dan menghubungi (telpon) pemilik rumah yang saat itu sedang bekerja.

Warga sekitar berdatangan ke tempat kejadian kemudian berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya sementara warga lain menghubungi Damkar Kab. Situbondo. Berselang sekira 15 menit kemudian, 2 (dua) unit Damkar Kab. Situbondo datang ke lokasi langsung melakukan pemadaman dan pembasahan dilokasi kebakaran. Tak berselang lama api berhasil dipadamkan. Tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Dugaan sementara kebakaran diakibatkan dari sisa bara api dari tungku tradisional. Kerugian akibat kebakaran bangun rumah permanen dan semi permanen, kondisi rusak berat. Ukuran rumah panjang 10 meter lebar 5 meter dan 4 meter. Taksiran kerugian kurang lebih Rp. 40.000.000, (empat puluh juta rupiah) 

Adapun barang barang rumahtangga yang ikut kebakar diantaranya, dispenser, lemari
pakaian dan perabot rumah tangga

Petugas yang mendatangi tempat tersebut antara lain Anggota Polsek Panji, Anggota Koramil Panji, Pusdalops BPBD Kabupaten Situbondo, 2 unit Damkar Kabupaten Situbondo, Lurahan Mimbaan serta Warga sekitar.
(Sjt) 

Posting Komentar

0 Komentar