Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Danramil 0823/17 Banyuglugur Bersama Anggota Sigap Monitoring Rumah Warga Pasca Gempa

SITUBONDO - Dampak Dari Gempa Dengan Magnitudo 4.1 SR, Di Wilayah Kab. Situbondo. Danramil 0823/17 Banyuglugur Kapten M Rohman beserta anggota bersama aparat terkait cek rumah warga yang terdampak. 

Gempa dengan Magnitudo 4.1 SR, pusat gempa Lok:7.81 LS,113.59 BT (14 km Timur laut Kab-Probolinggo) kedalaman 6 Km, yang terjadi pada hari Rabu tanggal 23 November 2022, pukul 17.45 s.d. 21.00 WIB yang juga berdampak bagi rumah warga Desa Selobanteng Kec. Banyuglugur Kab. Situbondo. Kamis (24-11-2022)

Adapun dampak gempa bumi diwilayah Desa Selobanteng Kec Banyuglugur Kab. Situbondo. Dampak gempabumi yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan (Shakemap) BMKG dan berdasarkan laporan dari masyarakat, gempabumi ini dirasakan di wilayah Kec Paiton, Kec Pakuniran, Kec. kota Anyar, Kab Probolinggo dan Banyuglugur Kab. Situbondo dengan Skala Intensitas II-III MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang).

Berdasarkan rilis dampak gempabumi dengan Magnitudo 4.1 SR, pusat gempa Lok:7.81 LS,113.59 BT (14 km Timur laut Kab-Probolinggo) yang juga dirasakan hingga Kab. Situbondo, yang dikeluarkan oleh Pusdalops BPBD Kab. Situbondo rumah warga yang terdampak sementara ada 5 rumah warga atas nama," rumah bapak Nittro Kp. Krajan Ds. Selobanteng Kec. Banyuglugur Kab. Situbondo Rt/Rw 001/002, rusak ringan, rumah Ibu. Raisa Kp. Krajan Ds. Selobanteng Kec. Banyuglugur Kab. Situbondo Rt/Rw 001/002, rusak ringan dan rimah bapak Jon Kp. Krajan Ds. Selobanteng Kec. Banyuglugur Kab. Situbondo Rt/Rw rt/rw 002/ 002, rusak ringan, rumah bapak Fauzi, Kp. Jatian Rt 01 Rw 04, Rumah rusak ringan dan Musholla Babus Salam Kp. Beringin Rt 03 Rw 02, Rusak ringan.

Dengan dampak kerugian materiil Empat rumah warga dan Musolla di Ds. Selobanteng Kec. Banyuglugur Kab. Situbondo rusak ringan, genteng rumah jatuh dan plester dindin rumah retak jatuh dan kaca Musolla pecah.

Upaya yang dilakukan antara lain, Meninjau lokasi kejadian, Pusdalops BPBD Kab. Situbondo melakukan koordinasi dengan Kecamatan, Koramil, Polsek dan Relawan serta Pemdes/setempat, Pusdalops BPBD Kab. Situbondo melakukan Assesment/kaji cepat dilokasi, pendataan kerugian personil/materiil warga yang terdampak gempa bumi.

Unsur yang mendatangai lokasi Plt. Camat Banyuglugur, Taufan A Jaksana, S.STP, M.Si. beserta staf, Danramil 0823/17 Banyuglugur Kapten M Rohman beserta anggota, Kapolsek Banyuglugur, AKP Sutanto, S H, beserta anggota, Pusdalops BPBD Kab. Situbondo, Kades Selobanteng, Bapak Muntahe, beserta staf serta warga setempat.

Danramil 0823/17 Banyuglugur Kapten M. Rohman jelaskan bahwa kejadian Gempa dengan Magnitudo 4.1 SR, pusat gempa Lok:7.81 LS,113.59 BT (14 km Timur laut Kab-Probolinggo) kedalaman 6 Km, yang terjadi pada hari Rabu tanggal 23 November 2022, pukul 17.45 WIB yang juga terdampak bagi rumah warga di Kec Banyuglugur Kab. Situbondo,

Kejadian tersebut merupakan murni karena faktor bencana alam dan hal tersebut telah ditindak lanjuti penanganannya dan terus di up date dampaknya oleh Pusdalops BPBD Kab. Situbondo dan oleh unsur Forkopimca setempat dan dinas terkait.
(Pendim0823) 

Posting Komentar

0 Komentar