Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Jajaran Koramil 0823/16 Sumbermalang Memantau Langsung Jalannya Penyaluran BLT BBM, Sembako dan PKH TA 2022

SITUBONDO - Jajaran Koramil 0823/16 Sumbermalang memantau langsung jalannya penyaluran Bantuan Sosial BLT - BBM tahap 2, bantuan Sembako dan  Bantuan PKH TA 2022 di 2 kantor desa wilayah Sumbermalang. Selasa (06/12/2022). 

Situbondo, bertempat di 2 kantor Desa di wilayah Kec.Sumbermalang  Kab.Situbondo,telah dilaksanakan Penyaluran Bantuan Sosial BLT - BBM tahap 2 , Bantuan Sosial Sembako  serta  Bantuan PKH tahap tahun tahun 2022 dari Kementrian Sosial Republik Indonesia dengan penanggung jawab Sdr. M.Irfan Djunaidi AR (Ketua Satgas) dari PT. Pos Indonesia (Persero) Kab. Situbondo yang dihadiri 969 orang penerima keluarga manfaat (KPM). 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa di masing-masing Desa, Bhabinkamtibmas dan Babinsa masing - masing Desa, Perangkat Desa masing-Masing Desa, Petugas PT Pos Indonesia, Pendaping Desa tiap tiap Desa, Petugas Vaksinator PKM Sumbermalang, Masyarakat penerima bantuan BLT BBM tahap 2, Bantuan Sosial Sembako dan Bantuan PKH tahun 2022 masing - masing desa.

Menurut Serma Puji anggota Koramil 0823/16 Sumbermalang jumlah penerima bantuan dari Desa Plalangan sebanyak 436 KPM, Desa Tlogosari 533 KPM jadi jumlah total keseluruhan 969 KPM. 

Selain itu Serma puji mengarahkan masyarakat yang belum vaksin supaya melaksanakan vaksin di gerai vaksin yang sudah di siapkan 
krn itu termasuk himbauan dari pemerintah terangnya. 

"Kegiatan penyaluran bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat miskin serta mendukung daya beli masyarakat terhadap  dampak dari kenaikan  harga BBM yang dilakukan pemerintah" pungkasnya Serma Puji. 

Dalam pelaksanaan penyaluran BLT tersebut berjalan lancar karena tidak ditemukan warga yang protes atau tidak puas.
(Pendim 0823)

Posting Komentar

0 Komentar