Serda Jayadi sewaktu jadi pemimpin upacara mengajak para siswa siswi ini agar tidak terpengaruh dalam kenakalan remaja seperti tawuran, bahaya narkotika dan paham radikalisme yang pada saatnya hanya berakhir pada penyesalan melalui materi Wawasan Kebangsaan yang di bawakannya.
Kegiatan dilanjut dengan memberikan materi PBB peraturan baris berbaris, yang dimana diharapkan kepada para peserta didik SMA Negeri 1 Kapongan ini lebih menjadi sosok Pelajar yang memiliki sikap disiplin serta memiliki fisik yang prima dalam berkegiatan belajar di sekolah.
"Kegiatan ini merupakan salah satu program TNI dalam menjaga kondusifitas wilayah dan menekan angka kenakalan remaja khususnya di kalangan pelajar,” Sampainya.
Ia menambahkan, para pelajar sejak dini harus mengenal atau mengerti tentang wawasan kebangsaan seperti Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.
Implementasi sebagai anak sekolah, sebagai wujud cinta terhadap NKRI harus berbuat yang terbaik dimulai dari kedisiplinan dengan mengindari kenakalan remaja lainya. Diharapkan dengan dilaksanakanya kegiatan ini, pelajar dapat meningkatkan motivasi dalam belajar serta pengetahuan tentang sejarah.
Di antara pengetahuan sejarah bagaimana cara hidup sesuai berbhineka tunggal ika dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Pada kesempatan tersebut seluruh siswa siswi yang hadir pun antusias dalam menerima kegiatan sosialisasi yang juga turut dihadiri - Ibu Dwi Retno Susanti S.Pd. M.pd. dan para guru SMA Negeri 1 Kapongan.
0 Komentar