Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/06 Kendit Hadiri Rapat Forum Konsultasi Publik ( FKP )

SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/06 Kendit Serda Yudianto menghadiri Rapat Forum Konsultasi Publik ( FKP ) dalam rangka Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi 2022  oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Situbondo dengan Kades dan para Ketua RT serta Kepala Dusun Semekan Utara dan Dusun Semekan Selatan guna Validasi data hasil Regsosek tahun 2022 yang berlokasi di kantor desa Klatakan Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo. Selasa 02/05/2023

Turut hadir dalam acara tersebut, Kades Klatakan Bapak Narwiyoto. SH., Babinsa Koramil 0823/06 Kendit Serda Yudianto, Babinkantibmas Brigpol Dani Mahendra, KSK BPS Kecamatan Kendit Ibu Eni Supriyanti beserta 2 orang anggota serta Sekdes Abd. Khalik


Dalam sambutan kades Klatakan Bapak Narwiyoto selaku fasilitator menyampaikan, dalam penyaringan atau penggolongan masyarakat miskin saat ini diharapkan sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan,karena pada dasarnya data sudah ada ,dan sekarang tinggal penguatan saja, dan saya berharap kepada ketua RT tidak memiskinkan warganya. Ucap Kades


Babinsa Koramil 0823/06 Kendit Serda Yudianto saat usai rapat menyampaikan bahwa pelaksanaan rapat koordinasi tersebut adalah untuk penyempurnaan basis data program perlindungan sosial dan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim, serta terkait dengan Forum Konsultasi Publik (FKP) data hasil Registrasi Sosial Ekonomi (Reg Sosek) yang akan dilaksanakan oleh BPS sehingga diperlukan rapat koordinasi antara stakeholder terkait.

“Untuk diketahui, Register Sosial Ekonomi (Reg Sosek) merupakan basis data seluruh penduduk yang didalamnya terdapat profil, kondisi sosial, ekonomi, dan tingkat kesejahteraan yang terhubung dengan data induk kependudukan serta basis data lainnya hingga tingkat desa/kelurahan,” ungkap Babinsa Serda Yudianto


Lebih lanjut, dalam rangka mencocokkan data di lapangan dengan melibatkan Kepala Dusun ( Kasun ) dengan menyampaikan pengetahuan secara benar dan menyatakan pandangan serta pandangan secara ikhlas tanpa adanya tekanan dari pihak manapun. Tutupnya

Posting Komentar

0 Komentar