SITUBONDO - Serka Hartono dan Serda Painem Babinsa Koramil 0823/11 Besuki Mendampingi Penyaluran dan Pendistribusian bantuan pangan cadangan beras pemerintah Tahun 2023 melalui PT Pos Indonesia Cabang Situbondo yang bekerja sama dengan Perum Bulog Sub Divre Bondowoso kepada 8.727 KPM sebagai penanggungjawab Kegiatan Kepala PT. Pos Indonesia Cabang Situbondo Bapak Irfan Junaidi. Sabtu 10/06/2023
Kegiatan tersebut berlangsung di 10 ( Sepuluh ) Kantor Desa Wilayah Kecamatan Besuki Kabupaten Situbondo
Babinsa Koramil 0823/11 Besuki Serka Hartono mengatakan, Penyaluran bantuan pangan CBP 2023 ini merupakan upaya pemerintah bersama Bulog untuk mengurangi beban pengeluaran Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Serka Hartono mengungkapkan jumlah alokasi penerima bantuan di 10 ( Sepuluh) desa wilayah Kecamatan Besuki meliputi,bDesa Besuki 1.982 orang, Desa Pesisir 1260 orang, Desa Kalimas 582 orang,vDesa Blimbing 958 orang, Desa Jetis 1200 orang, Desa Sumberejo 426 orang, Desa Widoropayung 790 orang, Desa Demung 495 orang, Desa Bloro 581 orang, Desa Langkap 453 orang.
Ditempat yang sama Serda Painem Babinsa yang wilayahnya mendapatkan bantuan mengatakan, Kegiatan ini merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam membantu masyarakat. Kami akan terus berupaya untuk membantu masyarakat dalam segala hal, terutama dalam situasi tingginya harga beras seperti ini.
Dikatakan, tentunya melalui bantuan tersebut dapat bermanfaat dan membantu meringankan beban kebutuhan sehari-hari. Karenanya harus dipastikan penerima manfaat tidak menemui kendala atau permasalahan terkait penerimaan bantuan sosial pangan berupa beras ini. Pungkas Serda Painem
Kegiatan ini dihadiri, Jajaran Kepala Desa se Kecamatan Besuki, Babinsa dan Bhabinkamtibmas di masing masing desa, Perangkat desa masing masing desa, Petugas PT. Pos Indonesia Cabang Situbondo, serta Masyarakat Penerima Bantuan Beras.
0 Komentar