Memberikan rasa aman, Babinsa Koramil Banyuputih melaksanakan pengamanan Ibadah di Gereja Jawi Wetan (GKJW ) Dsn. Kendal Ds. Wonorejo
SITUBONDO. Dalam memberikan rasa aman bertempat di Gereja Jawi Wetan (GKJW ) Dsn. Kendal Ds. Wonorejo Babinsa Koramil 0823/08 Banyuputih melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Syukur Renovasi Greja dan Hari ulang Tahun ke 97 Tahun Greja Jawi wetan ( GKJW ) Desa Wonorejo. Kec. Banyuputih Kab Situbondo yang dihadiri ± 300 Jemaat.
Babinsa Desa Wonorejo Sertu Gusnadi mengatakan bahwa melaksanakan kegiatan pengamanan di gereja ini sebagai bentuk tanggungjawab kepada masyarakat khususnya kepada umat Nasrani yang sedang melaksanakan ibadah.
Sertu Gusnadi juga menyampaikan untuk Pengamanan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaah gereja, selain itu untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan di lingkungan sekitar gereja.
Danramil 0823/08 Banyuputih Kapten Inf Basuki R juga membenarkan adanya kegiatan pengamanan tersebut, sekaligus mengatakan bahwa kegiatan Pengamanan gereja ini rutin di lakukan oleh anggota Babinsa Koramil 0823/08 Banyuputih dan Polsek, sehingga “Harapan kami agar umat Nasrani dalam melaksanakan ibadahnya dengan hikmat karena adanya pengamanan yang dilakukan oleh anggota Koramil dan Polsek". Pungkasnya.
0 Komentar