Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan Melaksanakan Pendampingan dan Pengamanan Penyaluran BLT DD di Desa Sumberejo

Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan Melaksanakan Pendampingan dan Pengamanan Penyaluran BLT DD di Desa Sumberejo

SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan Serma Eye Darya bersama melaksanakan pendampingan dan pengamanan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap 4 tahun 2023 di Balai desa Mlandingan Wetan Kecamatan Bungatan Kabupaten Situbondo. Kamis 14/12/2023

Pemerintah Desa Mlandingan Wetan melaksanakan kegiatan penyaluran BLT-DD Tahun 2023, kepada warga yang telah terdaftar sebagai penerima dan sebanyak 90 orang penerima BLT-DD Tahun 2023 pada bulan Oktober, November dan Desember sehingga nominal yang di terima sebanyak Rp 900.000,

Pengamanan penyaluran ini tidak hanya melibatkan Polsek Bungatan, tetapi juga didukung oleh Babinsa Koramil 0823/15 Bungatan guna memastikan kelancaran dan keamanan distribusi bantuan tersebut.

Kehadiran Babinsa pada kegiatan tersebut merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab sebagai aparat Teritorial Kewilayahan yang berkewajiban memberikan rasa Kamtibmas yang aman kepada wilayah binaannya dan agar bantuan yang di salurkan dapat di pantau guna tepat sasaran pada penerimanya.

Dalam kesempatan tersebut Serma Eye Darya mengatakan bahwa, "Saya sebagai Babinsa hadir dalam kegiatan ini guna demi kelancaran dan keamanan serta agar penyalurannya tepat sasaran dan harapannya semoga dengan bantuan ini dapat membantu warga dalam memenuhi kebutuhannya”. Tuturnya

Kegiatan ini merupakan sinergi antara pihak Koramil, pemerintah desa dan Polsek dalam mendukung distribusi bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan di tengah-tengah tantangan ekonomi

Posting Komentar

0 Komentar