Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Kegiatan Pengawasan Pelabuhan Jangkar: Menjaga Kelancaran dan Keamanan Keberangkatan Kapal KMP WICITRA DHARMA 1

Kegiatan Pengawasan Pelabuhan Jangkar: Menjaga Kelancaran dan Keamanan Keberangkatan Kapal KMP WICITRA DHARMA 1
SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/09 Jangkar Pelda Gunawan, melaksanakan Pengamanan dan Monitoring keberangkatan KMP. Wicitra Dharma 1 dari Pelabuhan Jangkar menuju Pulau Sapudi. Kamis (28/12/2023)

Kegiatan ini dihadiri Babinsa Koramil 0823/09 Jangkar Pelda Gunawan, Kamla Jangkar Kopda Faris, Satpol Airud Bripka Supriyadi beserta 1 anggota, UPT PPR Banyuwangi Bapak Tri Wahyono beserta 4 personil, BPTD XI Jatim Bapak Eko beserta 1 personil, Hubdat Jatim Bapak Rosikin beserta 2 anggota, DDU Bapak Lutfi beserta 2 anggota, Supervisi ASDP Wilker Jangkar Bapak Yazid beserta 1 anggota. 

Babinsa Koramil 0823/09 Jangkar Pelda Gunawan mengatakan, bahwa Manifest Penumpang KMP WICITRA DHARMA 1 sebanyak 162 orang yang terdiri dari Penumpang Dewasa sebanyak 153 orang dan Penumpang anak-anak sebanyak 9 orang.

Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk memonitoring keberangkatan kapal di pelabuhan jangkar serta memberikan rasa aman kepada penumpang agar semua berjalan dengan lancar dan kondusif. Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Ucapnya Pen ( srt/sj).

Posting Komentar

0 Komentar