Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Kecamatan Banyuputih Bersama Bhabinkamtibmas Kawal Penyaluran Bantuan

Babinsa Kecamatan Banyuputih Bersama Bhabinkamtibmas Kawal Penyaluran Bantuan

SITUBONDO - Pelaksanaan kegiatan Penyaluran Bantuan Pangan tahun 2024 kepada warga masyarakat Kec. Banyuputih Kab. Situbondo bertempat di masing masing Balai Desa dengan penanggung jawab PT. Pos Indonesia (Persero).

Danramil 08 Banyuputih Kapten Inf Basuki Rahmad S. Sos jelaskan bahwa di wilayah kecamatan Banyuputih terdapat 4 desa yang hari ini mendapatkan bantuan diantaranya desa banyuputih sejumlah 480 kmp, desa sumberejo sejumlah 1.043 kmp, desa sumberanyar sejumlah 1.613 KPM dan desa sumberwaru sejumlah 1.125
dengan jumlah total keseluruhan 4.261 kmp
dan masing masing keluarga penerima manfaat mendapatkan bantuan berupa beras 10 Kg. 

Kegiatan juga dikawal langsung oleh para kades/sekdes, para Babinsa, para Babinkamtibmas, perangkat desa, petugas dari kecamatan, petugas dari PT. Pos Indonesia (Persero) 

Penyaluran bantuan kepada warga bertujuan untuk meringankan beban ekonomi, diharapkan dengan adanya bantuan ini warga masyarakat penerima bantuan bisa memanfaatkan bantuan dengan baik. Tutupnya (Srt. Sj).

Posting Komentar

0 Komentar