600 Orang Ikuti Kegiatan Ramadhan Bersama Rakyat
SITUBONDO - Anggota Koramil 12 Suboh Monitoring di 6 (Enam) Balai Desa Di Wilayah Kec. Suboh Kab. Situbondo Yang Hari Ini
Telah Dilaksanakan Kegiatan Ramadhan Bersama Rakyat (RBR) Oleh Bupati Situbondo (Drs. Karna Suswandi, M.M.) Dan Wakil Bupati Situbondo (Nyai Hajjah Khoirani, S.Pd., M.H.) Yang Diikuti Kurang Lebih 600 Orang, Sebagai Penanggung Jawab Kegiatan Camat Suboh, Slamet Riyanto, S.E, M.M.Si. Sabtu (16-03-2024)
Dalam kegiatan tersebut Bupati Situbondo beserta rombongan tiba di wilayah Kecamatan Suboh, dalam kunjunganya bupati berikan sambutan yang intinya' Kegiatan Ramadhan Bersama Rakyat ini Bertujuan untuk meringankan beban pada bulan Ramadhan yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun oleh Pemkab Situbondo, mohon jangan dilihat banyak sedikitnya dan setelah ini akan dilaksanakan penyaluran bantuan pangan, sehingga stok beras akan aman mendekati Hari Raya Idul Fitri. Ucap Bupati
Pada bulan Ramadhan ini mari kita tingkatkan keimanan kita masing masing dan dan mendekatkan diri kita kepada sang pencipta untuk mendapatkan ampunannya dari ridhonya. Bantuan Kali ini tidak banyak akan tetapi bantuan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah Kab. Situbondo kepada warga masyarakat Kec. Suboh dengan Harapan bantuan ini dapat membantu meringankan kebutuhan pokok dan membawa berkah. Tutup Bupati
Sementara itu Serda Jafarudin sampaikan juga bahwa kegiatan penyaluran bansos sembako dengan tema ramadhan bersama rakyat untuk membantu meringankan kebutuhan pokok sehari hari bagi masyarakat kurang mampu. Pemberian Bantuan Sembako di tiap desa berjumlah 100 orang, adapun rincian sembako yang diterima beras 5 kg, gula 1 kg, minyak goreng 800 ml dan mie instan 5 bungkus. Terang Serda Jafarudin.
0 Komentar