Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Anggota Koramil 12 Suboh Awasi 8 Desa

 Anggota Koramil 12 Suboh Awasi 8 Desa


 SITUBONDO - Bertempat di 8 (Delapan) Kantor Desa Wilayah Kecamatan Suboh Kab. Situbondo Telah Dilaksanakan Kegiatan Pendistribusian Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahun 2024 Oleh PT. Yasa Artha Trimanunggal Bekerja Sama Dengan Perum Bulog Sub Divre Bondowoso Kepada 3.941 KPM, Sebagai Penanggungjawab Kegiatan Kades Masing Masing Desa. Rabu (20-03-2024)




 Batuud Koramil 12 Suboh Serma Abdul Salam sebut bahwa jumlah alokasi penerima bantuan beras di 8 (Delapan) desa di wilayah Kec. Suboh meliputi Desa Buduan 756 KPM, Desa Cemara 366 KPM, Desa Dawuan 434 KPM, Desa Gunung Malang 489 KPM, Desa Gunung Putri 641 KPM, Desa Ketah 516 KPM, Desa Mojodungkol 117 KPM dan Desa Suboh 622 KPM dengan jumlah total 3.941 KPM.


 Dalam kegiatan pendistribusian bantuan pangan cadangan beras juga dihadiri Camat Suboh Slamet muriyanto, S.E, M.M.Si, Ka. Puskesmas Suboh Sulistyo Budi S.kep,. Ners., Babinsa Masing masing Desa, Bhabinkamtibmas Masing masing Desa, Kades Masing Masing Desa Wilayah kec. Suboh, Petugas PT. Yasa Artha Trimanunggal, Pendamping desa serta masyarakat penerima bantuan beras. 


 Masyarakat penerima bantuan dalam pengambilan bantuan tersebut bertempat dimasing masing kantor desa wilayah yang sudah terdata.

Dalam pelaksanaan pendataan dilakukan oleh petugas PT. Yasa Artha Trimanunggal.




 Penyerahan beras dilakukan secara simbolis kepada masyarakat oleh masing masing Kades didampingi Babinsa dan Bhabinkamtibmas Serta Petugas PT. Yasa Artha Trimanunggal kepada para penerima. Pendistribusian bantuan pangan cadangan beras pemerintah (CBP) tahun 2024 oleh PT. Yasa Artha Trimanunggal bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran Keluarga Penerima Manfaat dalam pemenuhan pangan.

Beras yang didistribusikan kepada masyarakat masing masing sebanyak 10 Kg. Tutup Serma Abdul Salam.



Posting Komentar

0 Komentar