Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/06 Kendit, Terjun Langsung ke Sawah Dukung Ketahanan Pangan dan Kemanunggalan TNI-Rakyat

 Babinsa Koramil 0823/06 Kendit, Terjun Langsung ke Sawah Dukung Ketahanan Pangan dan Kemanunggalan TNI-Rakyat



SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/06 Kendit Koptu Supriyanto melakukan pendampingan kepada para petani dengan terjun langsung ke sawah membantu proses pengelolaan sawah milik Bapak Setiyo Adi di desa Balung Kampung Krajan Barat RT 001 RW 002 Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo. Minggu 31/03/2024



Babinsa dalam mendukung Ketahanan Pangan (Hanpangan) ikut serta terjun langsung ke sawah untuk membantu para petani desa binaannya mulai dari penyemaian bibit padi, pengolahan lahan sawah, pemupukan hingga perawatan sampai panen nanti agar terwujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.


Koptu Supriyanto mengatakan, "Pendampingan ini juga salah satu upaya mempercepat masa panen yang sedang dilakukan petani di desa binaan, diharapkan mampu meningkatkan ketahanan pangan khususnya di wilayah Kecamatan Kendit," ujarnya 


Menurutnya, kepedulian Babinsa terhadap para petani di wilayah binaan dengan turun ke sawah membantu warga diharapkan dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi petani agar lebih bersemangat dalam mengolah lahan pertaniannya.



Kehadiran Koptu Supriyanto, dalam mengolah sawah ini mendapat apresiasi dari warga, "Terimakasih pak Babinsa yang telah meluangkan waktunya untuk membantu dan mendampingi para petani, semoga sawah ini mendapatkan hasil padi yang memuaskan", ucapnya

Posting Komentar

0 Komentar