Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Pupuk Jiwa Nasionalisme, Kodim 0823 Situbondo Gelar Upacara Bendera Secara Rutin

Pupuk Jiwa Nasionalisme, Kodim 0823 Situbondo Gelar Upacara Bendera Secara Rutin



SITUBONDO - Untuk mewujudkan rasa hormat kepada Bendera Merah Putih serta rasa cinta kepada Bangsa dan Negara, Kodim 0823 Situbondo menggelar upacara bendera di Halaman Makodim Jalan Pb Sudirman no 32 Kelurahan Patokan kec/kabupaten Situbondo. Senin 04/03/2024




Bertindak selaku inspektur upacara (Irup) Pasi Log Kodim 0823 Situbondo Kapten Inf Agus Al amin dan selaku komandan upacara (Dan up) Danramil 0823/06 Kendit Kapten Inf Margoto, Perwira Upacara (Paup) Kapten Inf Farid Hafifi Sedangkan petugas upacara oleh anggota Koramil 0823/06 Kendit 


Upacara tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Prajurit Kodim 0823 Situbondo beserta para ASN dalam lingkup Kodim 0823 Situbondo 




Digelarnya upacara bendera ini guna mengimplementasikan santi aji yakni Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI sebagai pedoman dalam menjalankan tugas sebagai aparat kewilayahan


Upacara pengibaran bendera yang secara rutin dilaksanakan pada setiap hari senin memiliki makna penting, sebagai upaya untuk mengingatkan Prajurit dan PNS TNI Kodim 0823 Situbondo tentang  perjuangan para generasi pendahulu




Disamping itu juga untuk mengingatkan kembali akan kedisiplinan prajurit dan PNS tentang peraturan pelaksanaan upacara mulai dari PBB (Peraturan Baris-Berbaris), PPM dan Gamad.



 

Posting Komentar

0 Komentar