Babinsa Koramil 0823/02 Panji Berbagi Sembako, Wujud Kepedulian TNI kepada Warga Kurang Mampu
SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/02 Panji, yang dipimpin oleh Serka Nasruddin mengadakan kegiatan sosial dengan memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu. Bantuan tersebut kali ini diserahkan kepada ibu Seni seorang warga yang bertempat tinggal di RT 02/RW 08, Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo. Kamis 20/06/2024
Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian Babinsa terhadap masyarakat, khususnya di wilayah teritorial Koramil 0823/02 Panji. Serka Nasruddin menyampaikan bahwa tujuan dari pemberian sembako ini adalah untuk meringankan beban warga yang membutuhkan, "Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu meringankan beban hidup Ibu Seni dan keluarganya," ujar Serka Nasruddin.
Inisiatif yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 0823/02 Panji ini mendapat sambutan baik dari warga sekitar. Ketua RT 02/RW 08 mengungkapkan bahwa bantuan sembako sangat berarti bagi warga yang membutuhkan. "Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh bapak Babinsa, ini sangat membantu warga kami yang kurang mampu," kata Ketua RT setempat.
Kegiatan pemberian sembako ini merupakan bagian dari program rutin Koramil 0823/02 Panji dalam upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan akan terjalin hubungan yang lebih erat dan harmonis antara TNI dan masyarakat, serta tercipta rasa saling peduli dan tolong-menolong di lingkungan sekitar.
0 Komentar