Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/14 Jatibanteng Latih PBB kepada Kader NU PWNU Jatim, Membangun Disiplin dan Nasionalisme

Babinsa Koramil 0823/14 Jatibanteng Latih PBB kepada Kader NU PWNU Jatim, Membangun Disiplin dan Nasionalisme

SITUBONDO - Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan nasionalisme, Serda Adi Wahyu Jutrisno Babinsa Koramil 0823/14 Jatibanteng melatih kegiatan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (NU) PWNU Jawa Timur. Kegiatan ini berlangsung di halaman SDN 2 Pategalan, Dusun Potok, RT 01 RW 02, Desa Pategalan, Kecamatan Jatibanteng, Kabupaten Situbondo. Minggu 30/06/2024

Latihan PBB ini bertujuan untuk mengenalkan dasar-dasar PBB serta membangun semangat cinta tanah air di kalangan kader NU. Kegiatan yang diadakan di tempat terbuka ini disambut antusias oleh peserta yang hadir dari perwakilan kecamatan di wilayah kabupaten Situbondo 

Serda Adi Wahyu Jutrisno menyampaikan pentingnya pelatihan PBB bagi generasi muda, khususnya kader NU, sebagai upaya untuk menumbuhkan rasa disiplin, solidaritas, dan tanggung jawab. "Melalui kegiatan ini, kami berharap para kader dapat lebih memahami pentingnya kedisiplinan dan rasa cinta tanah air, serta mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari," ujar Serda Adi.
Kegiatan pelatihan ini diharapkan dapat menjadi bekal bagi para kader NU dalam menjalankan tugas-tugas organisasi dengan lebih baik dan penuh dedikasi. Selain itu, pelatihan ini juga diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan di antara sesama kader, serta meningkatkan semangat nasionalisme di kalangan generasi muda.

Posting Komentar

0 Komentar