Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/01 Dampingi Penyaluran Bantuan Gizi bagi Keluarga Rawan Stunting

Babinsa Koramil 0823/01 Dampingi Penyaluran Bantuan Gizi bagi Keluarga Rawan Stunting




SITUBONDO - Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk mengurangi angka stunting di Indonesia, Babinsa Koramil 0823/01 Kota Serda Riza Karmijaya, melaksanakan kegiatan monitoring dan pendampingan dalam penyaluran bantuan kepada keluarga rawan stunting (KRS) di Kabupaten Situbondo. Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan gizi dan kesejahteraan masyarakat tersebut berlangsung di Kantor Pos Indonesia Kabupaten Situbondo, Jl. A. Yani No. 131, Lingkungan Krajan, Kelurahan Dawuhan, Kecamatan Situbondo. Jumat 30/08/2024


Bantuan yang disalurkan pada tahun 2024 ini diberikan kepada 396 warga yang terdaftar sebagai penerima manfaat. Adapun rincian bantuan yang diserahkan berupa 1 kg ayam dan 10 butir telur per keluarga.


Serda Riza Karmijaya menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah untuk menekan angka stunting di Indonesia. "Kami berharap bantuan ini dapat membantu meningkatkan asupan gizi bagi keluarga yang membutuhkan, sehingga dapat mendukung tumbuh kembang anak-anak dengan lebih baik," ujar Serda Riza.


Kegiatan penyaluran bantuan ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat. Mereka merasa terbantu dengan adanya bantuan ini, "Terima kasih kepada bapak Babinsa dan semua yang terlibat dalam penyaluran bantuan ini. Kami sangat terbantu, terutama dalam mencukupi kebutuhan pangan anak-anak kami," ungkap salah satu penerima bantuan.



Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan upaya bersama dalam menekan angka stunting di Kabupaten Situbondo dapat tercapai



Posting Komentar

0 Komentar