Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/13 Mlandingan Dorong Ketahanan Pangan di Desa Selomukti

Babinsa Koramil 0823/13 Mlandingan Dorong Ketahanan Pangan di Desa Selomukti


SITUBONDO -Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah, Babinsa Koramil 0823/13 Mlandingan, Koptu Deni Kurniawan, melaksanakan pendampingan kepada warga Dusun Panggabean, Desa Selomukti, Kecamatan Mlandingan, Kabupaten Situbondo. Selasa 24/09/2024

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI melalui Babinsa terhadap ketahanan pangan di desa binaan. Koptu Deni Kurniawan terjun langsung ke sawah guna memberikan pendampingan serta motivasi kepada petani dalam meningkatkan produktivitas pertanian mereka.

Menurut Koptu Deni, pendampingan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian, tetapi juga sebagai langkah antisipatif dalam menghadapi kemungkinan krisis pangan yang bisa terjadi di masa mendatang. "Kami dari Babinsa Koramil 0823/13 Mlandingan, berkomitmen untuk terus mendukung para petani dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan, baik melalui penyuluhan, pendampingan, maupun fasilitasi kebutuhan pertanian," ujarnya.

Warga Dusun Panggabean menyambut baik kegiatan pendampingan ini. Mereka mengaku terbantu dengan adanya bimbingan dari Babinsa yang selama ini aktif terlibat dalam kegiatan pertanian di desa. Salah satu warga, Bapak Ahmad, mengungkapkan rasa terima kasihnya. "Dengan pendampingan dari Babinsa, kami jadi lebih semangat dalam mengelola lahan pertanian. Kami juga jadi tahu teknik-teknik baru yang bisa meningkatkan hasil panen," ujarnya.
Dengan adanya pendampingan seperti ini, diharapkan produktivitas pertanian di Dusun Panggabean dan sekitarnya terus meningkat, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat tercapai secara berkelanjut

Posting Komentar

0 Komentar