Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Wujudkan Generasi Sehat dan Kuat, Babinsa Koramil 0823/07 Asembagus Aktif Dampingi Posyandu Balita

 Wujudkan Generasi Sehat dan Kuat, Babinsa Koramil 0823/07 Asembagus Aktif Dampingi Posyandu Balita




SITUBONDO - Babinsa Koramil 0823/07 Asembagus Serda Yusup, turut serta mendampingi pelaksanaan kegiatan Posyandu bagi balita di Desa Mojosari, Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo. Rabu 18/09/1024


Kegiatan Posyandu merupakan salah satu program pemerintah yang rutin dilaksanakan untuk memantau tumbuh kembang anak, memberikan imunisasi, serta penyuluhan kesehatan bagi ibu dan anak. Pada kesempatan ini, Serda Yusup aktif berpartisipasi bersama petugas kesehatan dalam membantu kelancaran pelaksanaan program Posyandu.


"Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan bahwa balita mendapatkan perawatan kesehatan yang optimal. Sebagai Babinsa, saya merasa bertanggung jawab untuk mendukung program-program pemerintah yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan," ujar Serda Yusup.


Kegiatan Posyandu ini diikuti oleh sejumlah ibu dan balita yang antusias menjalani pemeriksaan kesehatan serta mendapatkan informasi mengenai pentingnya gizi seimbang dan pola asuh yang baik. 



Dengan adanya dukungan dari Babinsa, diharapkan program-program kesehatan di desa dapat berjalan dengan lancar dan semakin meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya dalam upaya membentuk generasi yang sehat dan kuat sejak usia dini.

Posting Komentar

0 Komentar