Situbondo – Pada Kamis, 21 November 2024, bertempat di Kp. Widuri, Desa Buduan, Kecamatan Suboh, telah dilaksanakan Pemilihan Pergantian Antar Waktu (PAW) Kepala Sublok.
Acara ini dihadiri oleh Babinsa Koramil 0823/12 Suboh, Sertu Fendik dan Serda Yusna, Ketua HIPPA TRI KERTA JAYA Bapak Totok S beserta jajaran pengurusnya, seluruh ulu-ulu air di Blok Kp. Widuri, serta para tokoh masyarakat dan tokoh agama setempat.
Pemilihan PAW ini merupakan tindak lanjut dari mandat AD-ART HIPPA TRI KERTA JAYA dengan tujuan menunjang kinerja organisasi dalam mengatur sistem pengairan yang mendukung keberlanjutan produktivitas para petani. Kepala Sublok memiliki masa bakti satu tahun atau tiga kali masa panen.
Babinsa Koramil 0823/12 Suboh turut memantau jalannya kegiatan sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran pelaksanaan pemilihan. "Kami berharap Kepala Sublok terpilih dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan bersinergi untuk mendukung pengelolaan air yang efisien bagi para petani," ujar Sertu Fendik.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam mengelola sumber daya air demi keberlanjutan sektor pertanian di Desa Buduan. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan tertib dan penuh kebersamaan.
0 Komentar