SITUBONDO- Dalam rangka mencegah penyebaran penyakit seperti demam berdarah dengue (DBD), Babinsa Koramil 0823-04/Mangaran Serma Ahmad Hidayat bersama masyarakat dan instansi terkait, melaksanakan kegiatan fogging (pengasapan) di Kampung Semiring Selatan, Desa Semiring, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo. Jumat 14/02/2025
Kegiatan fogging dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perangkat desa, petugas kesehatan, serta warga setempat yang berpartisipasi aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan mereka. Fogging ini merupakan salah satu langkah proaktif dalam menanggulangi wabah penyakit yang sering kali terjadi saat musim penghujan, dengan tujuan untuk membasmi jentik-jentik nyamuk yang berpotensi menularkan penyakit.
Serma Ahmad Hidayat, selaku Babinsa mengungkapkan bahwa kegiatan ini penting untuk memastikan masyarakat tetap terlindungi dari ancaman penyakit yang dapat membahayakan kesehatan. “Fogging ini adalah upaya preventif yang kami lakukan bersama masyarakat dan instansi terkait untuk menciptakan lingkungan yang sehat, harapannya kita dapat mengurangi risiko penyebaran penyakit,” ujarnya.
Selain itu, masyarakat juga dihimbau untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar, seperti menutup tempat penampungan air dan menguras bak mandi, guna mencegah berkembang biaknya nyamuk.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesehatan warga Kampung Semiring Selatan dapat terus terjaga serta menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih
0 Komentar