Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Babinsa Koramil 0823/10 Arjasa Kawal Operasi Pasar Murah, Warga Antusias Dapatkan Beras Murah




Situbondo, kamis 13 Maret 2025– Dalam upaya membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau, Dinas Pertanian Kabupaten Situbondo menggelar Operasi Pasar Murah Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Ketowan, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo, dengan pendampingan langsung dari Babinsa Koramil 0823/10 Arjasa, Pelda Agus Sudrajat.  

Operasi pasar murah ini menyediakan beras Bulog SPHP kemasan 5 kg dengan harga Rp 57.500 per karung. Sebanyak 3 ton beras disediakan untuk masyarakat, dengan ketentuan setiap pembeli wajib membawa KTP elektronik dan maksimal pembelian dibatasi hingga 10 kg per orang.  
Pelda Agus Sudrajat menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan ketertiban jalannya operasi pasar murah, sehingga masyarakat dapat membeli beras dengan aman dan tertib.  

"Kami mendampingi kegiatan ini untuk memastikan distribusi beras berjalan lancar, tepat sasaran, dan benar-benar dinikmati oleh masyarakat yang membutuhkan. Operasi pasar murah seperti ini sangat membantu warga dalam mendapatkan beras dengan harga lebih terjangkau," ujar Pelda Agus Sudrajat.  
Masyarakat yang hadir mengaku sangat terbantu dengan adanya program ini, terutama di tengah fluktuasi harga bahan pokok yang sering terjadi. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kebutuhan masyarakat terhadap beras dapat terpenuhi dengan harga yang lebih terjangkau, sekaligus menjaga stabilitas pasokan pangan di wilayah Kabupaten Situbondo.

Posting Komentar

0 Komentar