Panen Raya Serentak Bersama Presiden RI, Situbondo Teguhkan Komitmen Jadi Lumbung Pangan Nasional
Situbondo, 7 April 2025 — Pemerintah Kabupaten Situbondo bersama para petani dan jajaran Forkopimda melaksanakan Panen Raya Padi Serentak Bersama Presiden Republik Indonesia secara Virtual, yang berlangsung di areal sawah milik Kelompok Tani "Fajar Sidiq" di Dusun Ardiwilis, Desa Paowan, Kecamatan Panarukan, Senin (7/4/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional panen raya di 14 provinsi yang bertujuan memperkuat ketahanan pangan nasional serta mengurangi ketergantungan terhadap impor beras. Acara tersebut juga menjadi momentum kolaborasi antara petani dan pemerintah dalam meningkatkan produktivitas pertanian.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo, dan Wakil Bupati Hj. Ulfia, S.Pd.I, Dandim 0823 Letkol Inf Alexander A.B, Kapolres Situbondo AKBP Rezi Dharmawan, serta sejumlah pejabat Forkopimda dan tokoh masyarakat, dengan total peserta mencapai 100 orang.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan panen padi bersama Forkopimda, dilanjutkan dengan prosesi virtual bersama Presiden RI. Dalam arahannya, Presiden menegaskan pentingnya swasembada pangan dan peran vital para petani sebagai ujung tombak ketahanan pangan nasional.
Bupati Situbondo dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa sektor pertanian, kelautan, dan perikanan akan terus menjadi fokus utama pembangunan daerah. "Saya anak seorang penyuluh pertanian, dan saya sangat memahami betapa pentingnya sektor ini untuk masa depan Situbondo dan bangsa," ucapnya.
Dalam laporan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Situbondo, disebutkan bahwa Situbondo memiliki luas lahan sawah 37.671 hektare dengan target luas tanam mencapai 65.633 hektare. Harga Pembelian Pemerintah (HPP) gabah saat ini ditetapkan Rp6.500/kg.
Kegiatan ini juga dirangkai dengan penyerahan bantuan bibit secara simbolis kepada petani terdampak banjir, sebagai bentuk perhatian dan dukungan pemerintah terhadap ketahanan pangan di tingkat lokal.
Pelaksanaan Panen Raya Padi Serentak di Situbondo berjalan lancar, tertib, dan penuh semangat gotong royong sebagai wujud sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas pangan nasional.
0 Komentar