Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Turun ke Sawah, Babinsa Koramil 0823/03 Kapongan Dampingi Petani Panen Padi



Situbondo – Bentuk nyata kepedulian dan sinergitas TNI dengan masyarakat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 0823/03 Kapongan Serda Bambang dengan melaksanakan pendampingan kepada petani dalam kegiatan panen padi yang berlangsung di Desa Gebangan, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo. Selasa 22/04/2025

Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam mendukung program ketahanan pangan nasional serta mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, khususnya para petani. Dalam pelaksanaannya, Serda Bambang terjun langsung ke sawah bersama para petani, membantu proses panen padi yang saat ini memasuki masa panen raya.

“Kami hadir di tengah masyarakat untuk memberikan dukungan nyata, sekaligus memastikan bahwa proses panen berjalan lancar dan hasilnya maksimal. Ini juga menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Serda Bambang saat ditemui di lokasi.
Pendampingan yang dilakukan Babinsa ini disambut antusias oleh para petani. Mereka mengaku sangat terbantu dengan kehadiran TNI di lapangan, terutama dalam hal tenaga dan semangat gotong royong yang kembali ditumbuhkan melalui kerja bersama.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan produktivitas pertanian masyarakat semakin meningkat dan kesejahteraan petani terus mengalami peningkatan. Kebersamaan antara TNI dan rakyat pun menjadi pondasi kuat dalam menjaga stabilitas dan ketahanan wilayah.

Posting Komentar

0 Komentar